Cara Mendapatkan Pekerjaan Freelance di Internet - Website Mencari Pekerjaan Freelance

Cara Mendapatkan Pekerjaan Freelance di Internet - Website Mencari Pekerjaan Freelance - Assalamu’alaikum, selamat datang di AwResume. Kali ini, saya akan membahas tentang mendapatkan pekerjaan freelance di Internet dan website mencari pekerjaan freelance. Dalam tulisan ini, saya akan memberikan beberapa website penyedia pekerjaan freelance online yang banyak orang gunakan, termasuk saya, untuk mencari pendapatan di Internet.

cara-mencari-pekerjaan-freelance
Mendapatkan Pekerjaan Freelance

Daftar Isi

Pekerjaan Freelance

Bekerja sebagai freelancer banyak digandrungi oleh anak muda saat ini. Apa lagi pekerjaan yang dikerjakan secara online. Ternyata banyak pemuda kreatif yang memiliki beragam keahlian yang dapat ditawarkan kepada orang lain. Contohnya deain grafis, desain web, jasa SEO, serta jasa lainnya yang banyak dibutuhkan orang.

Baca Juga: Kelebihan dan Kekurangan Menjadi Freelancer

Kebanyakan, pekerja freelance memilih bidang desain grafis untuk terjun di dalamnya. Karena, mungkin banyak orang yang merasa pekerjaan desain grafis cenderung lebih mudah dikerjakan. Selain itu, sudah banyak tutorial mengenai desain grafis yang ada di Internet.

Mencari pekerjaan freelance ada yang memerlukan pengalaman kerja terlebih dahulu, ada pula yang tidak begitu mementingkan pengalaman. Kebanyakan memang tidak memerlukan pengalaman. Akan tetapi, teman-teman tetap harus memberikan bukti portofolio hasil kerjaan teman-teman sebelumnya, hasil iseng-iseng teman-teman, atau yang jelas hasil kerjaan teman-teman sesuai pekerjaan yang teman-teman tawarkan.

Bagaimana Mendapatkan Pekerjaan Freelance

Mendapatkan proyek pekerjaan freelance susah-susah gampang. Hal ini karena saingan untuk mendapatkan pekerjaannya sangat banyak. Apalagi, pekerjaan yang ada tidak selalu banyak. Ada dua cara mendapatkan pekerjaan freelance.

Yang pertama, teman-teman mengajukan proposal. Teman-teman memberikan alasan mengapa harus memilih teman-teman untuk mengerjakan pekerjaan tersebut, disertai melampirkan portofolio hasil pekerjaan teman-teman sebelumnya. Jika calon klien merasa cocok, maka teman-teman akan dipilih untuk mengerjakan proyek mereka. Namun, kesulitannya adalah, mungkin tidak hanya teman-teman yang mengajukannya, bisa jadi ada banyak orang yang mengajukan proposal kepada calon klien yang sama. Oleh karena itu, teman-teman harus memberikan portofolio yang terbaik, apalagi jika teman-teman baru masuk ke bisnis ini.

Baca Juga: Pekerjaan Online yang Terbukti Menghasilkan

Yang kedua, teman-teman memasang jasa teman-teman di website marketplace pekerjaan freelance. Jadi, teman-teman hanya menunggu ada klien yang berminat dengan jasa teman-teman. Sama halnya dengan menawarkan proposal, saingan dengan cara ini pun sangat banyak. Apa lagi jika teman-teman bersaing di bidang yang banyak pemainnya, seperti desain grafis. Peluang teman-teman untuk di-notice pertama kali memang sangatlah kecil, namun jika teman-teman gigih dan sabar, serta memiliki portofolio yang bagus, insyaAllah teman-teman akan pecah telur segera.

Selain melalui Marketplace Freelance, teman-teman juga bisa menawarkan jasa teman-teman melalui media sosial, maupun langsung mengirim Email ke calon klien.

Website Mencari Pekerjaan Freelance?

Berikut ini saya akan berikan beberapa website yang bisa teman-teman buka untuk mencari pekerjaan freelance online.

Fiverr

cara-mencari-pekerjaan-freelance
Logo Fiverr

Fiverr adalah salah satu website marketplace freelancer yang paling populer di dunia, juga di Indonesia. Fiverr merupakan website yang berbentuk marketplace, di mana teman-teman memasang jasa teman-teman, lalu menanti calon klien memesan jasa teman-teman. Untuk mendapatkan klien di Fiverr susah-susah gampang. Yang paling sulit, adalah ketika menanti pecah telur atau orderan pertama. Bisa berbulan-bulan bahkan setahun. Tapi, ada juga yang hanya beberapa minggu. Yang penting, teman-teman pasang portofolio terbaik teman-teman. Jika sudah bisa mendapatkan beberapa orderan dan rating bagus, insyaAllah teman-teman akan mudah mendapatkan orderan berikutnya. Saya juga akan menuliskan trik agar cepat mendapatkan orderan pertama di Fiverr.

Baca Juga: Peralatan yang Dibutuhkan untuk Kerja Online dari Rumah

Kebanyakan, teman-teman akan menerima klien dari luar negeri. Oleh karena itu, teman-teman harus mengasah sedikit demi sedikit kemampuan bahasa Inggris teman-teman. Tapi tidak perlu khawatir, dengan bahasa Inggris dasar pun teman-teman dapat berkomunikasi dengan klien. Apalagi saat ini sudah ada Google Translate.

Untuk pembayaran, teman-teman tidak perlu khawatir. Fiverr terbukti membayar. Teman-teman bisa menariknya ke PayPal atau langsung ke Rekening Bank Lokal (Melalui Payoneer). Teman-teman bisa menarik uang kapan saja, selama telah melewati batas minimum. Berikut saya beri bukti pembayaran dari Fiverr pengalaman saya pribadi.

Freelancer.comdan Freelancer.co.id

cara-mencari-pekerjaan-freelance
Logo Freelancer

Ini adalah website untuk mencari pekerjaan freelance dengan sistem mengirim proposal. Jujur saja, saya sampai sekarang belum mendapatkan proyek di sini. Karena saya sudah lama tidak fokus cari klien dan hanya kerja di Fiverr. Untuk bisa mendapatkan pekerjaan di sini, teman-teman harus memiliki bukti yang kuat atas kemampuan teman-teman serta portofolio yang bagus. Umumnya, calon klien akan melihat rating dari freelancer tersebut, semakin banyak rating positif, semakin besar peluang untuk diterima. Namun, tidak menutup kemungkinan juga jika ada calon klien yang memilih para freelancer pemula.

Jika ingin mencari calon klien dari Indonesia, bisa membuka Freelancer.co.id, jika ingin mencari klien global dan berbahasa Inggris, bisa membukan Freelancer.com.

Sribulancer

cara-mencari-pekerjaan-freelance
Logo Sribulancer

Sribulancer merupakan website penyedia layanan freelancer dengan sistem sama seperti Freelancer.com. Teman-teman harus mencari pekerjaan dan mengirim proposal ke calon klien. Maka, teman-teman harus membuat portofolio sebagus mungkin. Agar makin besar peluang teman-teman diterima klien. Di Sribulancer, teman-teman bisa mencari banyak calon klien dari Indonesia

Projects.co.id

cara-mencari-pekerjaan-freelance
Logo Projects.co.id

Projects.co.id juga salah satu website untuk freelancer Indonesia. Sama halnya dengan Freelancer.co.id dan Sribulancer, di sini teman-teman juga harus memberikan penawaran kepada calon klien untuk mendapatkan proyek. Buatlah bukti portofolio dengan sangat baik.

Baca Juga: 15+ Cara Dapat Uang dari Internet

Penutup

Demikianlah cara mencari pekerjaan freelance dan beberapa website penyedia pekerjaan freelanceyang banyak orang gunakan. Mungkin ada lagi selain website yang saya sebutkan, tapi ini yang banyak orang-orang kunjungi dan cukup terkenal. Untuk bagaimana cara yang terbaik, apakah model marketplace atau model mengirim proposal, itu pilihan teman-teman. Tapi, menurut saya, memang yang lebih mudah adalah model marketplace. Namun semua kembali kepada teman-teman. Semoga bermanfaat bagi teman-teman sekalian untuk memulai kerja dari rumah.

Jangan lupa baca artikel lainnya tentang belajar kerja dari rumah, tips dan trik, serta beragam tutorial, hanya di AwResume.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Car Reviews

Formulir Kontak

close